Sabtu, 07 Mei 2011

Julie Estelle, Dari Adegan Ciuman Sampai Makan Pete



Julie Estelle siap membuat para penggemarnya kesal karena ia akan menunjukkan ciuman mesranya di pantai dengan seorang lelaki dengan latar belakang matahari terbenam. Tak tanggung-tanggung ia akan membeberkan ciumannya tersebut kepada khalayak umum.

Jangan kesal dulu, karena ciuman Julie tersebut adalah adegan yang harus ia mainkan dalam film terbarunya, COWOK BIKIN PUSING. Dalam film tersebut, Julie melakoni adegan ciuamn dengan Nino Fernandez. "Itu ciuman cuma sekali, kalau dilihat itu sunset, cuma 10 ambil scene itu. Karena memang butuh sunset, cukup singkat, profesional saat mengerjakannya," tegas Julie saat ditemui di screening film terbarunya itu di Planet Hollywood XXI, Jl Gatot Subroto, Jaksel, beberapa waktu lalu.

Dalam film terbarunya tersebut, Julie juga harus melakoni adegan memasak. Untuk adegan yang satu ini, Julie bisa melakukannya dengan mudah. "Pada dasarnya aku suka masak, jadi enggak ada kesulitan. Aku syuting di dapur bakery besar beneran di Bali, jadi aku diajarin bagaimana caranya bikin kue beneran, tapi sebenarnya aku memang suka bikin kue beneran kok," ungkapnya.

Soal akting, banyak orang yang tahu bahwa Julie memang mampu berakting bagus, termasuk adegan ciuman yang satu ini. Namun, tak banyak orang tahu bahwa kekasih Ello ini doyan makan pete juga lho.

"Aku memang suka makan pete. Kalau di filmnya emang dibuat sense komedi, dari perempuan cantik jadi suka makan pete, tapi aslinya aku memang suka makan pete, buat aku enggak ada masalahnya. Sejak aku pertama cobain aku suka makan pete," ungkapnya. Wah, untung saja Julie tak makan pete sebelum melakoni adegan ciuman. (kpl/uji/dka)


Sumber:
http://id.omg.yahoo.com/news/julie-estelle-dari-adegan-ciuman-sampai-makan-pete-khjx-0000362226.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar